Kampus STISIP SAINS Bersama LPPM Adakan Diklat Kapasitas Dosen Dalam Penelitian Dan Publikasi Ilmiah

/ 19 Februari 2021 / 2/19/2021 12:09:00 PM



Garut- POLICEWATCH.NEWS-Jajaran Civitas akademika Kampus Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Samudera Indonesia Selatan (STISIP SAINS) bersama Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) STISIP SAINS adakan diklat kapasitas dosen dalam penelitian dan publikasi ilmiah pada (17-18/02/2021).

Kampus STISIP Sains Merupakan kampusnya orang Garut Selatan yang berdiri sejak tahun 2019. Kini dalam perkembanganya STISIP Sains terus berupaya menarik simpati calon peserta didik atau Mahasiswa melalui peningkatan kapasitas tenaga pendidik atau Dosen.

Panitia Penyelenggara, KH. Dr. Asep Dadang, M.Si. mengungkapakan bahwa: "Peningkatan kapasitas Dosen merupakan kunci keberhasilan pencapaian proses pendidikan di kampus, untuk itu kami berusaha semaksimal mungkin untuk terus meningkatkan kapasitas kompetensinya". Ujar KH. Dr. Asep Dadang Kepada media

Narasumber yang mengisi kegiatan tersebut ialah Dr. H. Gunawan Undang, Drs., M.Si. dimana beliau merupakan ketua STISIP Sains serta tokoh akademisi Garut Selatan.

Dalam penyampaianya Dr. H. Gunawan Undang, Drs. M.Si. "Dosen di tuntut untuk mampu membuat karya tulis ilmiah serta publikasi ilmiah dalam rangka meningkatkan kapasitas, serta karya tulis ilmiah dan publikasi ilmiah merupakan sarat mutlak dalam menempuh jabatan fungsional". Ujar H. Gunawan Undang

Pada ruang terpisah, Ketua LPPM STISIP Sains Ade Burhanudin, S.I.P., M.Si. Mengungkapkan pihaknya merasa bersyukur karena Dosen-Dosen sudah di bekali ilmu Penelitian dan publikasi ilmiah dari Kang Gunawan undang.

"Kami sangat berterimakasih kepada Kang Gunawan Undang, karena beliau ahli ilmu, sehingga banyak ilmu baru bagi kami serta Dosen, semisal bahasa mendelay dalam jurnal dan lainya." Pungkas Ade Burhan(Dera taopik)
Komentar Anda

Berita Terkini