MAHASISWA KKN GELAR SEMINAR DESA BERTAJUK WIRASWASTA TUMBUHKAN POTENSI EKONOMI

/ 19 Maret 2021 / 3/19/2021 10:53:00 PM



BURU, policewatch.news,- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN)  angkatan XVII (Tujuh) Universitas Iqra Buru, Posko Desa Persiapan Saliong, Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru menggelar seminar desa dengan Thema “Membangun Kemandirian Masyarakat Desa melalui Pemberdayaan Berbasis Kreatif dan Inovasi",  bertempat di Kantor Desa Persiapan Saliong. Jumat (19/3/2021).

Kegiatan seminar desa ini dihadiri oleh Pemdes Batu Boy,  Pemdes Persiapan Saliong, Bhabinsa Desa Batu Boy, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Tokoh Oerempuan dan Perwakilan LPPM Unifersitas Iqra Buru. 

Kordinator Desa, Arman mewakili mahasiswa KKN dalam sambutannya berharap dengan hadirnya mahasiswa KKN dan dengan adanya produk dan inovasi yang telah  di buat dapat diteruskan oleh masyarakat Desa Persiapan Saliong.

“Di Desa Persiapan saliong ini setelah kita melakukan observasi kita melihat banyak sekali  potensi yang bisa menghasilkan nilai ekonomis dan spil over economik (efek dampak limpahan ) seperti misalnya ikan teri, limbah kulit kerang dan lain lain itu bisa di oleh menjadi ikan teri krispi sehingga bisa menjadi icon tersendiri di Desa Persiapan Saliong ini, yang akhirnya dapat dijadikan produk unggulan". Lanjut Arman. 

Dengan di laksanakan kegiatan seminar ini di harapkan dapat memotifasi masyarakan Desa Persiapan Saliong  untuk memanfaatkan potensi-potensi lokal yang ada sehingga bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah jika dapat dikelola dan di olah dengan baik.
Mahasiswa KKN Gelar Seminar Desa Bertajuk Wiraswasta


"Besar harapan kami agar apa yang telah digagas ini tetap berlanjut, Sehingga inovasi dari produk ini dapat menjadi salah satu solusi alternatif pemulihan ekonomi dimasa pendemi Covid-19 seperti saat ini". 

Diakhir penyampaiannya Arman juga berharap agar Pemdes dapat memfasikutasi kreatifitas masyarakat dengan mekakukan pendampingan pengemasan, pelebelan, atau sampai ke tingkat pemasaran.

Hasil pantauan seminar berjalan lancar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
Komentar Anda

Berita Terkini