Relawan Bantu Bencana Distribusikan Bantuan untuk korban Kebakaran

/ 19 Juni 2021 / 6/19/2021 01:40:00 AM




Garut,POLICEWATCH.NEWS- Paska musibah kebakaran yang terjadi  (12/6) di Kp Bebedahan desa Hanjuang Kecamatan Bungbulang , para relawan dan komunitas kepemudaan yang ada di bungbulang tunjukan kepedulian sosialnya kepada Warga  terkena musibah  kang  Apay.

Terpantau oleh media rumah yang tempo hari ludes dilalap api kini sudah mulai dibangunkan swadaya oleh masyarakat dan para relawan 

Kamis (17/6) Relawan bantu bencana ( REBBANA ) bersama komunitas kepemudaan, komunitas pencinta alam pendaki semut , Elang Rimba ,IPPG, dan komunitas motor Kuda Hitam MC  Menyalur kan bantuan berupa uang tunai, sembako, peralatan dapur, dan  pakaian layak pakai yang di kumpulkan dari para donatur kepada korban kebakaran rumah 

Apay sampaikan rasa syukurnya atas kepedulian para pemuda juga masyarakat yang sejak awal membantu kami "Bantuan ini sangat bermanfaat untuk kami , Semoga saja segala Niat baik dan ukuran tanggannya diganti oleh Yang Maha Kuasa berkali kali lipat ,ungkapnya penuh haru".

Ketua relawan bantu bencana Faisal Noor Zain dalam keterangannya "Alhamdulilah setelah tempo hari kita terjun langsung di musibah kebakaran ini , Hari ini kita bisa distribusikan sejumlah keperluan dari teman teman organisasi lainnya dan donasi yang kami himpun dari berbagai sumber, Kami merasa bangga dengan kesiap Siagaan dan kepedulian teman teman rebbana dan juga komunitas yang ada di bungbulang bisa bersinergi dengan kami dalam upaya membela sesama ungkapnya '.


Salah satu koordinator relawan bantu bencana unit bungbulang Abdul Gani sampaikan ucapan bela sungkawa atas musibah yang menimpa "Hari ini kami bersama Tim dari IPPG, Elang Rimba, Pendaki semut dan Kuda Hitam MC salurkan bantuan yang kami himpun dari masing masing Organisasi Juga yang kami Galang melalui Donasi Online dan Offline , Semoga bantuan ini bisa meringankan beban keluarga kang Apay ".

Lanjut Gani "Kami sampaikan terimakasih kepada semua yang ikut terlibat dan memberikan donasi melalui kami semoga menjadi Amal Sholeh Aamiin dan Alloh lipatgandakan pahalanya ".(Dera)

Komentar Anda

Berita Terkini