LSM P-MDM Berbagi Nasi Kotak di Sepanjang Jalan Raya Purwosari-Malang

/ 15 Oktober 2021 / 10/15/2021 04:37:00 PM

 


POLICEWATCH.NEWS, PASURUAN- Lembaga Swadaya Masyarakat ( LSM P-MDM )  punya cara tersendiri untuk berbagai kepada masyarakat kali ini dengan membagikan nasi kotak bagi pengguna jalan arah Pasuruan-Malang dan juga pengguna jalan Malang-Surabaya atau lebih tepatnya di sepanjang jalan raya Purwosari, Kabupaten Pasuruan. Kegiatan ini dihadiri beberapa pengurus dan ketua umum DPP LSM P-MDM Gus Ujai (Ketua Umum), Wujut Lestari (Seketaris), Yanto Baret (Ketua Satgas), Yanto (Kabid Ekonomi).

Dedi Sumanto ( penasehat P-MDM ) ia mengatakan ke awak media, memang saya yang mengusulkan yang pertamakali untuk giat bagi-bagi nasi kotak pada setiap hari jumat karena di hari jumat umat islam yakin dan percaya hari yang paling baik untuk berbagi," ujarnya. Jumat (15/10/2021)

"Sekarang saya adalah keluarga besar p P-MDM dan selaku penasihat, maka saya punya inisiatif dan mengarahkan untuk berbagi dengan membagikan nasi kotak bagi pengguna jalan yang kebetulan melintas di jalan raya Purwosari.

Sementara itu ketua umum DPP LSM P-MDM Ujay atau panggilan akrabnya Gus Ujay di sela-sela kesibukanya membagikan nasi kotak ia mengatakan dan mengucapkan terima kasih kepada semua jajaran baik pengurus maupun anggota LSM P-MDM dalam giat sosial di hari jumat ini dan tak lupa kami sangat senang dan bersyukur dengan adanya penasehat ( Dedi Sumanto ) yang baru saja jadi keluarga LSM P-MDM beliaunya sangat berjiwa sosial sekali dengan mencetuskan atau punya ide untuk bagi-bagi nasi kotak pada setiap hari Jumat,"ujar Gus Ujay.

"Saya atas nama ketua umum LSM P-MDM ucapkan terimakasih ke saudara Dedi Sumanto yang sudah membantu banyak untuk giat bagi-bagi nasi kotak pada setiap hari jumat.

Masih kata Gus Ujay, hari ini ia juga menyempatkan untuk berkunjung dan bersilaturahmi dengan jajaran Polsek Purwosari dan alhamdulilah di terima baik oleh Kapolsek AKP Saifudin .


"Sinergitas LSM P-MDM dan jajaran Polsek Purwosari dari dulu dan sampai sekarang terjaga dengan baik dan kebetulan sekarangkan kantor DPP LSM PMDM sekarang ada di wilayah Purwosari sekalian kami memberitahu jajaran Polsek Purwosari," tukas Gus Ujay. (Dr)

Komentar Anda

Berita Terkini