anggota DPRD Metro : Pemerintah sudah mengambil langkah yang baik

/ 23 Februari 2022 / 2/23/2022 07:19:00 PM

 

POLICEWATCH,NEWS,METRO LAMPUNG

Dinas Perdagangan Kota Metro bekerjasama dengan Distributor dan juga Bulog mengelar kegiatan Pasar Murah yang berlangsung di Lapangan Mulyojati Kota Metro, Selasa ( 22/2).

Turut hadir Assistant II Yeri Ehwan, anggota DPRD Metro Indra Jaya. SE beserta masyarakat setempat.


Dalam hal ini pasar murah didukung oleh Bulog Kantor Cabang Lampung Tengah dan CV Bawang Lanang yang menyediakan bahan pangan pokok berupa beras, gula pasir, minyak goreng, serta tepung.

Pada kesempatan itu, Asisten ll Yeri Ehwan mengatakan, bahwa hari ini Pemerintah Kota Metro bekerjasama dengan Bulog Kantor Cabang Lampung Tengah dan pelaku usaha CV Bawang Lanang menggelar operasi pasar.

” Pasar murah hari ini khusus minyak goreng untuk membantu warga memperoleh minyak goreng untuk konsumsi keluarga. Khusus minyak goreng yang terjual dari bulog sebanyak kurang lebih 1.000 Liter minyak sementara dari bawang lanang sebanyak 2.400 Liter,” ujarnya

Ia berharap, pemerintah dapat membantu secara maksimal agar masyarakat dapat memperoleh minyak goreng yang merupakan kebutuhan pokok rumah tangga.

“Sementara itu, untuk UMKM kita akan berkoordinasi lagi dengan pihak distributor maupun produsen supaya memperoleh kebutuhan produksi usahanya sehari-hari. Kegiatan hari ini kita akan melakukan evaluasi sehingga kedepannya metode dan teknik dapat lebih baik lagi dalam penggunaan maupun pembagian minyak goreng,” kata Yeri.

Sementara itu, Indra Jaya,SE anggota DPRD Metro, sangat mengapresiasi kegiatan Pasar Murah yang diselenggarakan oleh Pemkot Metro.

” Pasar murah hari ini di Mulyojati dapat menjadi contoh untuk yang lain. Pemerintah sudah mengambil langkah yang baik dengan menggandeng Distributor Bawang Lanang dan Bulog untuk bekerjasama. Terlihat masyarakat tertib tidak berkerumun dan dalam antrian di pasang tali sebagai pembatas agar masyarakat lebih teratur dan tidak berdesakan. Sehingga semua dapat berjalan dengan tertib dan tanpa menimbulkan kerumunan,” jelas indra.

Indra juga sangat mengapresiasi atas kegiatan Pasar Murah. Sehingga dapat juga dilakukan diwilayah lain diKota Metro.

” Saya sangat mengapresiasi dan berharap hal ini dapat menjadi contoh untuk kecamatan yang lain. Hari ini dari Distributor Bawang Lanang mereka memberikan 1200 ltr minyak goreng dan dari Bulog mereka memberikan 1000 liter, Alhamdulillah semuanya lancar dan tertib ,” tutup Indra sebagai anggota DPRD Metro.



Pewarta :Samadi

Komentar Anda

Berita Terkini