Camat SanDes Hendrik.SH., MSI. Hadiri Sertijab Lurah Ngulak 1.

/ 3 Februari 2021 / 2/03/2021 01:16:00 AM

 



Muba-POLICEWATCH NEWS-Acara serah terima jabatan Lurah Kelurahan Ngulak 1, Kecamatan Sanga Desa, Kabupaten Musi Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan, yang di gelar dengan tetap mentaati Protokol Kesehatan, yang dihadiri oleh Camat Sanga Desa dan Kapolsek Sanga Desa bersama Para Staf kelurahan, Pengurus LPM, Tokoh Agama dan tokoh Masyarakat di kantor Lurah Kelurahan Ngulak 1, Selasa,(02-02-2021).

Camat sanga desa Hendrik,SH.,MSI. Dalam sambutannya" memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya terhadap inisiatif Sdr Lurah yang telah melaksanakan pelaksanaan serah terima jabatan dari Lurah lama ke Lurah baru.

Proses promosi, rotasi dan mutasi dijajaran ASN ini adalah suatu hal yang biasa dan ini disesuaikan dengan kebutuhan organisasi dalam rangka membangun daerah dan mensejahterakan masyarakat.

Lebih lanjut Hendrik mengatakan" Serah terima ini adalah awal bagi Lurah yang yang baru yg sudah di lantik pada Tanggal 26 Januari 2021 lalu, Atas nama pribadi dan warga Kecamatan Sanga Desa saya mengucapkan selamat, dan berharap dengan hadirnya Lurah Ngulak 1 yang baru dapat memberikan angin segar, memberikan semangat yang baru khususnya di Kelurahan Ngulak 1 Kecamatan Sanga Desa dan selamat Jg kepada Lurah yg Lama sdr Naherunay,SH.,MSi selamat bergabung di kantor camat sanga desa sebagai Sekretaris Kecamatan Sanga Desa semoga kedepan Kecamatan Sanga Desa lebih baik lg serta menjadikan kecamatan Sanga Desa yg terdepan .tutupnya

Lurah Kelurahan Ngulak I yang baru Lukita, SPd. MSi dalam sambutannya" mengharapkan arahan dan petunjuk dari Camat Sanga Desa dan Sekcam bersama Forkompimcam lainya,dalam menjalankan tugasnya sebagai Lurah Ngulak I, yang baru.


Dengan tidak henti-hentinya kami minta arahannya kepada saya dalam menjalankan tugas kami.Baik kepada saya maupun kepada staf saya serta ibu sebagai Ketua TP-PKK kelurahan Ngulak I nantinya dalam bertugas.

Dalam kesempatan yang sama, Sekcam Sanga Desa yang juga mantan Lurah Ngulak I mengucapkan selamat kepada lurah yang baru sebagai penggantinya. Dan ia berharap agar lurah yang baru bisa meneruskan Estafet Pimpinannya selaku Lurah Ngulak I.

“Saya menjabat sebagai lurah Ngulak I selama satu lebih kurang selama dua tahun dua bulan. Kelurahan Ngulak I adalah Ibu Kota Kecamatan, yang masyarakatnya sangat majemuk dengan beragam karakter, yang terdiri dari 15 RT dan 5 RW dengan jumlah penduduk ada sekitar 1.250 jiwa. Dengan Kelurahan Ngulak I, Banyak kelebihan dan ada kekurangannya. Sekarang Esatafet pimpinan ini saya serah kepada anda. Teruskan bekerja yang menurut anda baik, kalau tidak baik, Jangan dilakukan, tutupnya.(Wahyudi)

Komentar Anda

Berita Terkini