Tiga Orang Tewas, Satu Kritis Setelah Mobil Daihatsu Tersambar Kereta Api Jurusan Blitar-Banyuwangi

/ 19 November 2021 / 11/19/2021 06:02:00 PM

 

POLICEWATCH.NEWS, PASURUAN- Tiga orang meninggal dunia dan satu orang kritis setelah mobil berjenis Taff yang berjalan dari arah Barat ke Timur tersambar kereta Api (KA) Tawang Alun jurusan Blitar-Banyuwangi saat melintas di perlintasan rel  kereta api tanpa palang pintu di Desa Sentul, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan,Jumat (19/11/2021).

Dari infonya yang berhasil di himpun di lapangan petugas Polsuska saat di mintai keterangan awak media ia  mengatakan, di dalam mobil ada empat orang di dalamnya, tiga orang di nyatakan meninggal dunia dan satu orang dinyatakan dalam keadaan kritis,"jelasnya.

"Petugas dari Polsuska, Satlantas Polres Pasuruan dan TNI dibantu warga sedang melakukan saat ini sedang melakukan proses evakuasi di TKP.

Lebih lanjut ia mengatakan korban tewas dalam peristiwa tersebut di antaranya adalah pengemudi dan dua orang penumpang satu kritis, seluruh korban di evakuasi ke rumah sakit Saiful Anwar Malang, kita belum mengetahui identitas penumpang dalam kendaraan tersebut, dari data sementara yang saya dapatkan, mobil yang terlibat kecelakaan adalah Daihatsu Nopol N 1898 VO,"imbuhnya.


"Identitas korban belum kita ketahui, semua korban kami evakuasi ke RSUD saiful Anwar, Malang. (Dr)

Komentar Anda

Berita Terkini