Delapan Puluh Rumah di Mayahan Grobogan Rusak Diterjang Angin Kencang

/ 20 Desember 2021 / 12/20/2021 07:44:00 PM

 Pewarta : Agung W




Grobogan, policewatch,-  Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat sebanyak 80 rumah warga di Desa Mayahan, Kecamatan Tawangharjo, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah mengalami kerusakan imbas angin kencang pada Minggu (29/12) pukul 16.00 WIB.

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari menyebut, rata-rata kerusakan terjadi pada bagian atap.

"Sebanyak 80 rumah warga mengalami kerusakan ringan yang sebagian besar terjadi pada atap rumah," kata Abdul dalam keterangan tertulisnya, Senin (20/12).

Ia mengatakan berdasarkan laporan BPBD setempat, angin kencang terjadi bersamaan dengan hujan lebat. Saat itu, lanjutnya, BPBD segera berkoordinasi dengan pihak kecamatan dan desa untuk melakukan kaji cepat rumah rusak.

Abdul menyebut, setelah angin mereda, warga lantas segera memperbaiki rumah secara bergotong royong. Selain itu, mereka juga membersihkan material atap yang berserakan.

Sampai saat ini, pihaknya belum menemukan adanya korban yang mengalami luka-luka imbas angin kencang tersebut.

"Tidak ada laporan korban luka-luka akibat peristiwa ini," ujarnya. 

Pihaknya pun mengimbau agar pemerintah daerah setempat dan pihak pihak terkait agar tetap waspada. Sebab, berdasarkan prakiraan cuaca pada hari ini, Senin (20/12) masih berpotensi diguyur hujan.

"Terpantau wilayah Kecamatan Tawangharjo masih berpotensi hujan ringan hingga lebat, sedangkan esok hari (21/12) cuaca terpantau berawan hingga hujan sedang," ucapnya.

"Menyikapi situasi selama musim hujan, pemerintah daerah dan masyarakat diimbau untuk tetap siaga dan waspada, khususnya menghadapi puncak musim hujan pada Januari 2021 hingga Februari 2022," imbuhnya.

Pihaknya menyarankan, apabila potensi angin kencang itu benar terjadi, warga diimbau untuk berlindung di tempat yang aman seperti di dalam rumah atau bangunan yang kokoh.

"Hindari berteduh di bawah pohon atau pun baliho saat angin kencang terjadi," ucapnya.

Komentar Anda

Berita Terkini