Langgar Kode Etik Kasat Reskrim polres Boyolali di Copot Jabatannya oleh Kapolda Jateng

/ 18 Januari 2022 / 1/18/2022 01:06:00 PM

 Pewarta:Agung Winarno

SEMARANG.POLICEWATCH.NEWS - Kasat Reskrim Polres Boyolali langsung di copot Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi, terkait adanya dugaan pelanggaran etika yang dilakukan oleh oknum Kasat reskrim Polres Boyolali tersebut, kepada R pelapor.

Tindakkan tegas ini, diambil langsung Kapolda Jateng Irjen. Pol. Ahmad Luthfi dengan langsung mencopot Kasat Reskrim dari jabatannya. Kapolda juga mengapresiasi atas laporan warga ke Polres Boyolali, serta menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat Jateng khususnya warga Boyolali.

“Pelangaran etika yang dilakukan oleh oknum anggotanya yaitu Kasatreskrim Polres Boyolali AKP Eko Marudin ini, mulai hari ini langsung saya dicopot dari jabatannya dan digantikan oleh AKP Donna Briyadi S.I.K., yang sebelumnya menjabat Kasatreskrim Banjarnegara,” tegas Kapolda, Selasa (18/1/22), 

Pelanggaran etika yang dilakukan oleh oknum anggotanya yaitu Kasatreskrim Polres Boyolali AKP Eko Marudin ini, mulai hari ini langsung saya dicopot dari jabatannya dan digantikan oleh AKP Donna Briyadi S.I.K., yang sebelumnya menjabat Kasatreskrim Banjarnegara,” tegas Kapolda, Selasa (18/1/22),


Dijelaskan kapolda, Mutasi Jabatan kasat Reskrim ini dituangkan dalam surat telegram Nomor : ST/83 /I/ KEP/ 2022 Tanggal 18 Januari 2022.

“AKP Eko Marudin dan oknum lain yang di duga terlibat dalam pelaporan, saat ini sedang dilakukan pemeriksaan oleh Bidpropam Polda Jateng,” tegas Kapolda Jateng.

Kapolda Jateng Irjen. Pol. Drs. Ahmad Luthfi, S.H., S.St.M.K., kembali menegaskan pencopotan jabatan Kasat reskrim sebagai pembelajaran anggota Polri lainnya, bahwa Polri komitmen untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Direktur Central Java Polcie World, Aries Soenarto, mengungkapkan, dirinya sangat mengapresiasi tindakkan tegas kapolda Jateng yang telah mencopot Kasat Reskrim Boyolali dan memeriksanya.

“Saya mendukung langkah tegas kapolda Jateng, Agar para anggota Polri bisa profesional dan pelayanan polri makin presisi,” ungkapnya, saat di hubungi media ini.

Aries juga mengatakan, jika ada masyarakat yang tidak mendapatkan pelayanan baik dan penyidikan yang baik dari oknum anggota Polri, dirinya bersedia untuk mendampingi dengan memberikan pengaduan ke Bidpropam Polda Jateng hingga mabes Polri.

Komentar Anda

Berita Terkini