Metro kirim atlet renang antar pelajar se Lampung di Open Dam Raman

/ 7 Februari 2022 / 2/07/2022 11:26:00 PM

 

POLICEWATCH,NEWS, METRO LAMPUNG

TJ Aquatic Swimming Club Metro kirim atlet renang antar pelajar se Lampung di Open Dam Raman Championship 1 Dalam Kejuaraan renang antar pelajar yang di gelar PRSI Persatuan Renang Seluruh Indonesia Metro, yang berkerja sama dengan (Disporapar) Dinas Kepemudaan, Olahraga dan 

Pariwisata Kota Metro, TJ Aquatic Swimming Club Kota Metro, ikut mengirimkan atlit dalam Open Championship 1 renang antar pelajar Se-Provinsi Lampung yang diadakan di kolam renang Dam Raman, Purwosari, Metro Utara, pada hari Sabtu-Minggu (5-6 Pebruari 2022).

Atlit renang TJ Aquatic Metro berhasil menggondol 27 mendali mas, 13 perak dan 16 prunggu. Anggoro Budi Setiawan selaku Ketua Pelaksana Kejuaraan Renang Antar Club Kota Metro Open “Dam Raman Championship 1″ tahun 2022 mengatakan, Kejuaraan renang ini diikuti oleh 482 peserta yang terdiri dari kurang lebih 29 club. Kejuaraan ini juga diikuti oleh club renang dari luar Kota Metro. Untuk atlit Kota Metro yang mengikuti kejuaraan renang ini kurang lebih sebanyak 230 peserta dari berbagai club,” Katanya

Antusias para atlit renang yang ada di Provinsi Lampung cukup banyak peminatnya untuk ikut dalam even-even kejuaraan antar pelajar. Terbukti 482 peserta dan 29 club yang ikut dari berbagai kabupaten Se-Provinsi Lampung yang hadir dalam kejuaraan,”Open Dam Raman Chompionship 1″ ini.

“Para peserta yang mengikuti kejuaraan “Open Dam Raman Championship 1” di luar Kota Metro. Bandarlampung, Tanggamus, Pringsewu, Gisting, Kotabumi, Lampung Tengah, Lampung Timur, Tanjung Bintang, Lampung Selatan, Lampung Utara Pesawaran dan Tulang Bawang Barat.

“Anggoro juga menyampaikan, tadinya kejuaraan ini khusus untuk club yang ada di Kota Metro saja. Karena disini club renang dari luar Metro banyak juga yang antusias ingin mengikuti perlombaan ini, niatnya juga para club ingin menjaring atlet-atlet yang berprestasi dan ingin mengetahui limit waktu para atlitnya. Akhirnya di buka pendaftaran untuk club renang di luar Kota Metro juga,” Ucapnya.

Pelatih renang TJ aquatic swimming club, Bota Muhammad Akbar, M.Or. Saat di wawancarai wartawan media POLICEWATCH,NEWS, pada hari, Senin, (7/2/2022) dini hari,” mengungkapkan rasa syukur dan terimakasih kita masih di beri kesempatan ikut even-even kejuaraan renang, yang selama ini minat atlit menurun karena adanya, pandemi Covid 19 kini sudah bangkit kembali untuk meraih prestasi di kejuaraan renang yang 

diselenggarakan. “Open Dam Raman Chompionship 1″. Alhamdulillah, TJ aquatic swimming club asal Kota Metro, akan mengikuti kejuaraan renang antar sekolah (KRAS) pelajar se-Indonesia, di kolam renang UNY kampus Wates, Kulon Progo Yogyakarta pada tanggal 12-13 Pebruari mendatang, yang insyaallah kita akan berangkat hari kamis, (10/2/2022). Mohon do’a serta supportnya kepada Pemerintahaan Kota Metro dan warga Metro,” katanya.

Selamat bagi para atlit TJ Aquatic, yang telah berhasil menjadi juara, dan bagi yang belum juar jangan berputus asa terus tingkatkan lagi latihannya sampai bisa menjadi juara, para atlit tetap menjaga sportivitas dalam bertanding kecurangan itu tidak akan membuat kita bangkin target atlit itu di O2SN, PON, Pekan Olah Raga 

Nasional, bahkan Limit waktu yang bisa masuk internasional, karena atlit renang itu musuh terbesarnya adalah waktu. Jadi waktu yang harus dikalahkan agar limit jangkawan waktu pinis bisa menurun perjuangan masih panjang terus berlatih pantang menyerah,” Paparnya.

Bota berharap, dengan adanya kejuaraan ini dapat melahirkan atlet-atlet yang berprestasi dan profesional di Kota Metro, Karena Metro ini termasuk banyak pencinta olahraga renang. Apalagi atlet-atlet ini banyak dari kalangan pelajar TK SD, SMP dan SMA sederajat,” Pungkasnya


(Samadi)

Komentar Anda

Berita Terkini