Kapolrestabes Medan Tegaskan Akan Tindak dan Sikat Perjudian, Namun Tempat Perjudian Masih Belum Juga Tutup

/ 27 Juni 2023 / 6/27/2023 11:08:00 AM

 



Media Police Watch news Sumatera Utara,- Lapak untuk aktivitas perjudian yaitu arena gelanggang permainan ( Gelper ) jalan Jamin Ginting, Simpang Pos, Gang Pelajar, seberang Apotik Nova atau Stasiun Murni, Kelurahan Kwala Bekala, Kecamatan Medan Johor, Sumatera Utara sampai sekarang belum juga di tindak ataupun di tutup. Padahal jika di lihat dari wilayah, tempat tersebut termasuk cukup banyak penduduknya di lokasi yang untuk lapak gelanggang permainan ( Gelper ). 

Menurut informasi yang di dapatkan oleh awak media yang bertugas, Selasa ( 27/06/2023 ) bahwa ada warga setempat menyatakan kepada awak media adanya arena gelanggang permainan ( Gelper ) tersebut selain itu Gelper tersebut sudah agak lama beroperasi dalam beberapa pekan ini. Di lokasi yang di maksud warga, di dapati di lokasi  arena gelanggang permainan seperti permainan tembak ikan yang membuat warga sekitar resah khususnya para ibu ibu, jelas seorang warga yang tidak ingin di sebut nama dan inisialnya.

Selain itu warga tersebut juga mengatakan, bahwa arena gelper tersebut beroperasi selama 24 jam tanpa memikirkan ketenangan dan kenyamanan masyarakat setempat. Yang lebih mirisnya lagi, pertukaran koin dengan uang di arena tersebut di lakukan secara terang terangan tanpa memikirkan apakah salah atau tidak transaksi yang mereka lakukan, melanggar hukum atau tidak yang penting mereka senang. Akan tetapi pekerjaan yang di laksanakan jelas melanggar hukum yang berlaku di Indonesia, jelasnya kembali kepada awak media.

Kapolrestabes Medan melalui Kasat Reskrim, Kompol Teuku Fathir Mustafa pernah menegaskan, akan menindak dan sikat bersih segala jenis perjudian apalagi terkait beroperasinya Gelper di wilayah hukum Polrestabes Medan. Karena baru saja Polrestabes Medan telah menutup lokasi perjudian di Jalan Piano, Kecamatan Medan Baru, yang sudah viral. 

Dengan adanya hasil investigasi wartawan yang langsung ke lokasi tersebut bersama warga yang sudah sangat merasa resah berharap kepada Kapolrestabes Medan Valentino Tatareda beserta Jajarannya dapat menutup lokasi yang sudah di anggap momok bagi warga yang sudah sangat meresahkan di seputaran lokasi tersebut. Sehingga akan tercipta situasi Kamtibmas yang aman,nyaman dan kondusif. ( A. Wijaya ).

Komentar Anda

Berita Terkini