PAC Pemuda Muslimin Indonesia Kecamatan Karangtengah Gelar Semarak Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.

/ 31 Juli 2023 / 7/31/2023 01:43:00 PM

 



Garut.-policewatch.news- Pimpinan Anak Cabang Pemuda Muslimin Indonesia Kecamatan Karangtengah merayakan Tahun Baru Islam 1445 Hijriah dengan kegiatan Semarak Muharram. (30/07)

Pada Hari Sabtu, 29 Juli 2023 PAC Pemuda Muslimin Indonesia Kecamatan Karangtengah laksanakan segenap rangkain acara dalam memeriahkan Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.

Pada kegiatan tersebut terdapat rangkain acara, diantaranya Pawai Obor dan diakhiri oleh Tabligh Akbar yang diisi oleh Pengurus PB Pemuda Muslimin Indonesia, Habib Fathan Ibrahim.

Ketua Panitia, Atep Saepul Muslim, S.Sos menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk kontribusi dalam menanamkan nilai-nilai keislaman dan kebangsaan terhadap masyarakat.

"Selain daripada memperingati Tahun Baru Islam, kegiatan ini adalah bentuk kontribusi kami sebagai penerus H.O.S Tjokroaminoto dalam menanamkan Nilai-Nilai Keislaman dan Kebangsaan terhadap Kaum Pribumi." Ujar Beliau yang sekaligus Ketua PAC Pemuda Muslimin Indonesia Kecamatan Karangtengah pada sambutannya.

Kegiatan tersebut pun adalah bentuk sinergitas dan kerjasama antara PAC Pemuda Muslimin Indonesia Kecamatan Karangtengah dan Segenap Jajaran Pengurus Ranting Pemuda serta Front Syarikat Islam Indonesia Kecamatan Karangtengah.

Habib Fathan menyampaikan pada tausiyahnya terkait Perjuangan dan Nilai-Nilai Sejarah pada Bulan Muharram serta relevansi terhadap kondisi Umat Islam hari ini.

"Kita sebagai Muslim wajib menjadi garda terdepan dalam membela agama. Tentunya memperjuangkan Nilai-Nilai Spritual dan Nilai-Nilai Perjuangan sehingga layak menjadi Penerus Guru Bangsa atau H.O.S Tjokroaminoto."

"Pemahaman tentang Trilogi adalah hal yang mendasar bagi Kaum Syarikat Islam Indonesia dalam menjalankan hidup seorang muslim sehingga layak dan pantas menjadi Hamba Allah SWT." Ucap beliau pada tausiyahnya.

Teruslah bergerak dalam menebar kebaikan serta pegang teguhlah terhadap Islam dan perjuangkan lah agar Islam ini luas dan penuh.(dera)

Komentar Anda

Berita Terkini