PARIPURNA DPRD LAHAT PELANTIKAN PAW BERJALAN SUKSES DAN LANCAR

/ 7 Maret 2018 / 3/07/2018 12:26:00 PM


LAHAT Media POLICEWATCH.NEWS- Bertempat di ruang sidang DPRD Kabupaten Lahat, pelaksanaan sidang istimewa DPRD Lahat dalam pelantikan anggota DPRD Lahat Pergantian Antar Waktu (PAW) berlangsung lancar dan sukses. Dalam acara tersebut dihadiri langsung oleh Plt Sekda Lahat, H Ramsi SIP MM , Anggota DPRD kabupaten Lahat, Kapolres , Dandim serta para tamu undangan lainnya.

Acara tersebut dibuka langsung oleh Wakil Ketua II DPRD Lahat, H Hermansyah SH. nampak hadir juga empat anggota DPRD Lahat yang PAW, diantaranya, Yudiansyah Manarus dari Partai Golkar yang mengantikan Farhan Berza, lalu Ahmad Teguh dari Partai Demokrat untuk mengantikan Cik Ujang, kemudian Eva Lili Susanti dari Partai PKPI yang gantikan posisi H Purnawarman Kias, dan Litran Gumay Effendi dari Partai PDI P untuk mengantikan Herliansyah SH.

"Hari ini DPRD Lahat telah melakukan pengambilan sumpah serta langsung melakukan pelantikan untuk empat anggota DPRD Lahat yang PAW,"kata H Hermansyah, Senin (26/2/2018).

Dirinya menambahkan, keempat anggota DPRD Lahat yang diganti tersebut semuanya maju dalam Pilkada Lahat. "Keempat anggota DPRD Lahat yang diganti ini adalah mereka yang akan maju dalam Pilkada Lahat 2018-2023,"tegasnya.
Ditempat yang sama, Plt Sekda Lahat, H Ramsi SIP MM mengucapkan selamat kepada keempat anggota DPRD Lahat  PAW yang mengantikan keempat anggota DPRD Lahat yang maju dalam Pilkada Lahat.

"Pemda Kabupaten Lahat mengucapkan selamat kepada keempat anggota DPRD Lahat yang baru saja di Lantik dan menyelesaikan sumpah janji untuk menjadi anggota DPRD kabupaten Lahat .
 begitu pula dengan anggota DPRD Lahat yang diganti, tentunya kami juga mengucapkan banyak terima kasih atas pengabdiannya selama ini . Saya berharap kepada anggota DPRD yang baru saja di Lantik dapat bekerjasama dengan baik di dalam pembangunan kabupaten Lahat, tambahnya . (ADV/EA)
Komentar Anda

Berita Terkini