PANGKALAN GAS ELPIJI DI LABUHAN BATU SELATAN BANYAK YANG TIDAK TEPAT SASARAN KE MASYARAKAT

/ 6 Desember 2018 / 12/06/2018 06:23:00 PM
Pengepul Gas Elpiji


MPW, Labuhan Batu Raya,-Kalau Membahas tentang permasalahan gas elpiji yang tidak tepat sasaran kepada masyarakat bukan hanya terjadi di Labuhan Batu Selatan, bahkan daerah daerah diluar dari Kabupaten Labuhan Batu Selatan juga terjadi. Rabu (05/12/2018) melakukan investigasi diWilayah Kabupaten Labuhan Batu Selatan guna menyaksikan secara langsung bagaimana para pangkalan pangkalan elpiji membagikan tabung gas elpijinya kepada masyarakat. Apakah sudah benar dan tepat sasarannya? Ternyata masih belum tepat juga arah pembagian gas elpiji tersebut.

Padahal jika kita Ingat Dari era Zaman Minyak tanah dihapus oleh pemerintah Dan digantikan dengan gas Elpiji khusus untuk masyarakat ekonomi bawah. Sampai dengan saat Sekarang ini seharusnya Sudah tertata dengan baik, benar, dan terarah. Namun semua itu hanya hayalan belaka, dan masyarakat hanya sebagai atas nama. Gas elpiji 3kg yang umumnya hanya diprogramkan untuk masyarakat susah atau miskin.Ternyata gas elpiji ini justru jadi ajang bisnis para oknum berduit. Banyak kita temui gas elpiji 3 kg justru sebagian kecil saja masyarakat miskin yang mendapatkan.justru kebanyakan para pedagang grosir, kedai kelontong bahkan diduga ada oknum institusi juga terlibat menimbun gas elpiji 3 kg. Serta disinyalir juga gas elpiji 3 kg tersebut ada yang dikirim keluar wilayah. 
 
WARGA ANTRI UNTUK DAPATKAN GAS ELPIJI
Semoga pemerintah daerah khususnya diKabupaten Labuhan Batu Selatan dan jajaran terkait segera mengadakan sidak kelapangan untuk melihat langsung atau menindak tegas para pelaku pangkalan gas elpiji yang tidak melaksanakan aturan aturan gas elpiji 3 kg yang sudah ditentukan peraturannya oleh pemerintah. (Jhon Arizon Barus, SH)

Komentar Anda

Berita Terkini