KABIRO LABUHANBATU RAYA SILLATURRAHMI KE RUMAH SAKIT UMUM SRI TORGAMBA

/ 22 Agustus 2019 / 8/22/2019 08:01:00 AM
Reporter : Jhon Arizon Barus, SH

Konsulidasi Dok : MPW

MPW,  Labuhanbatu Raya. - Kahumas R.S.U Sri Torgamba yaitu Bapak Masykur, SH menganjurkan kepada beberapa awak media termasuk didalamnya Media police watch Labuhanbatu Raya untuk saling sinergi dan profesional dalam melaksanakan tupoksi masing masing serta bisa saling membantu dalam hal pemberitaan.

 Dengan hadirnya beberapa awak media cetak dan online pada hari Selasa (20/08/2019) tepatnya jam 10.27 wib di ruangan tamu Kahumas Rumah sakit umum Sri Torgamba, anak dari perusahaan perkebunan PTPN3. Kahumas rumah sakit umum Sri Torgamba mengadakan pertemuan internal kepada beberapa insan pers agar kemitraan yang sudah terjalin ini selalu terbina dan terjaga dengan baik.

Kahumas R.S.U Sri Torgamba Bapak Masykur, SH menuturkan kepada awak media, kami berharap agar didalam setiap mitra yang sudah terjalin dengan rumah sakit dapat membantu dalam setiap pemberitaan agar lapisan masyarakat mengetahui bahwa R.S.U Sri Torgamba sekarang sudah bisa menangani beberapa hal penyakit luar dan dalam. Tuturnya jelas. Yang sebelumnya para masyarakat karyawan PTPN3 khususnya jika hendak berobat harus menempuh jarak yang sangat jauh. Tapi dengan sudah adanya peralatan kesehatan diR.S.U Sri Torgamba maka masyarakat karyawan maupun masyarakat kecamatan Torgamba tidak lagi harus jauh berobat. 

Semoga dengan seringnya sillaturrahmi dan koordinasi antara jajaran rumah sakit umum dengan insan media maka rumah sakit umum Sri Torgamba semakin maju dan sukses selalu dalam melayani publik atau Masyarakat. Sesuai dengan motto nya R.S.U Sri Torgamba, "Kesembuhan anda prioritas kami" **
Komentar Anda

Berita Terkini