Sungguh Miris Jembatan Darurat Gunakan Papan Kayu Sebagai Akses Jalan Warga Minta Diperbaiki

/ 27 Desember 2020 / 12/27/2020 11:06:00 AM

MUARA ENIM - POLICEWATCH.NEWS -  Akses jalan menuju penghubung ke rumah warga yang melewati sungai Ayek Puteh, miris lebih kurang lima tahun masih memakai jembatan kayu. Lokasi tersebut berada di Sungai Ayek Puteh RT. 06 RW. 08, Kelurahan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim, Provinsi Sumatera Selatan, Sabtu (26/12/2020).

Awak media saat turun kelapangan berhasil membincangi Rt.06 Yanto menyampaikan keluh kesah warganya, lebih kurang lima tahun lamanya jembatan yang di buat oleh warga sendiri, yang terbuat dari kayu dan papan kondisi sekarang ini sungguh sangat memperhatinkan.

"Hari demi hari jumlah warga khususnya Rt.06, Rw. 08 makin bertambah, maka dari itu saya berharap kepada instansi terkait atau pemerintah khusunya Kabupaten Muara Enim agar dapat membangun jembatan beton, demi kenyamanan dan kelancaran warga kami untuk beraktivitas sehari - hari," katanya.

Lanjutnya, tak hanya itu warga Sungai Ayek Puteh juga berharap untuk melihat kondisi yang mana selama ini, ketika turun hujan lebat Sungai Ayek Putih membanjiri Rumah warga," ungkap Yanto.

"Masih kata Yanto, rencananya saya mewakili warga Sungai Ayek Putih RT. 06 kami memang akan mengusulkan atau mengajukan proposal agar dapat di bangun Jembatan dan meminta realisasi agar kedepanya dapat mencegah terjadinya banjir," pintanya.

Senada juga dikatakan Irma kami berharap ada perhatian dari pemerintah agar tahun depan bisa dibangun yang permanen  demi kelancaran kami untuk menjalankan aktivitas sehari - hari" ujarnya

Ketika kami menyeberangi jembatan yang terbuat dari papan kayu, terkadang kami jatuh bahkan motor pun ikut terjatuh, akibat licinya papan jembatan tersebut akunya

"Kami berharap agar pemerintah khususnya Kabupaten Muara Enim dapat segara membantu atau memperhatikan untuk segera di bangun jembatan beton," pungkasnya.

Pewarta : Irin
Komentar Anda

Berita Terkini