Menerobos Pakai Motor, Presiden PKS Tinjau Banjir di Kabupaten Bekasi dan Berikan Bantuan

/ 22 Februari 2021 / 2/22/2021 11:39:00 PM




BEKASI.POLICEWATCH.NEWS: Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, meninjau banjir di Pebayuran, Kabupaten Bekasi, Ahad (21/2). Banjir disebabkan karena tanggul Sungai Citarum yang jebol.Minggu 21 Februari 2021

Kunjungan ini dilakukan usai Syaikhu mendapat informasi peristiwa tersebut.  Dampak yang diakibatkan oleh jebolnya tanggul tersebut sangat luas. Saat ke lokasi, Syaikhu memakai motor menerobos banjir karena tidak bisa dilalui mobil.

” Saya langsung meluncur ke lokasi. Karena melihat dampaknya sangat luar biasa. Banjir besar dan banyak warga mengungsi,” ujar Syaikhu.

Syaikhu yang juga Anggota Komisi V DPR RI itu minta semua pihak terkait segera mencari solusi jangka pendek dan panjang. Pihak dimaksud antara lain Kementerian PUPR dan Pemerintah Kabupaten Bekasi.


“Ini perlu segera dicarikan solusinya. Jangka pendek dan panjang. Melibatkan Kementerian PUPR dan Pemerintah kabupaten Bekasi,” jelas Syaikhu.

Untuk membantu warga yang terkena banjir, Syaikhu mendorong aparat pemerintah untuk secepatnya memberikan pasokan logistik dan tempat pengungsian yang layak.

“Pastikan warga yang terkena banjir dapat pelayanan maksimal. Berikan logistik dan tempat mengungsi yang memadai,” tegas Syaikhu.

Dalam kesempatan itu, Syaikhu juga memberikan bantuan kepada masyarakat dan pesantren yang terkena banjir.

“Bantuannya tidak banyak. Mudah-mudahan dapat meringankan,” pungkas Syaikhu.

BNPB mengatakan, akibat tanggul jebol, banjir melanda empat desa di Kabupaten Bekasi, yaitu Desa Sukaurip, Karangsegar, Bantasari, dan Sumber Urip. Keempat desa berada di Kecamatan Pebayuran. Banjir mengakibatkan 5 unit rumah hanyut, tinggi air dilaporkan mencapai 100-250 cm.

Andri mayadi
Komentar Anda

Berita Terkini