Sambut Hut Ke 62 Pemuda Pancasila Dankoti Mahatidana Kabupaten Bekasi Adakan Piala Bergilir Untuk Turnamen Sepak Bola

/ 10 Oktober 2021 / 10/10/2021 07:53:00 AM

 


Laporan:Amun JG

KABUPATEN BEKASI.POLICEWATCH.NEWS:Sambut hari ulang tahun pemuda Pancasila yang ke 62  Komandan Inti (Dankoti) Mahatidana Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Kabupaten Bekasi adakan Piala bergilir untuk turnamen Sepak bola di lapangan Bjs Jalan Raya Kali Malang Desa Suka Danau Kecamatan Cikarang Barat

"Turnamen sepak bola memperebutkan piala bergilir dari Dankoti Mahatidana MPC Pemuda Kabupaten Bekasi itu diikuti oleh seluruh anggota dan Pengurus KOTI yang di bagi menjadi delapan (8) Tim sepak bola 

Dankoti Mahatidana MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi, Hasan Basri atau akrab disapa Ketua Agil (45) didampingi Sekertarinya Moral Arziko (42) mengatakan, Turnamen sepak bola ini kami adakan dalam rangka menyabut hari ulang tahun Ormas Pemuda Pancasila Ke 62,"Kata Dankoti Sabtu Malam(09/10/2021)

"Kemudian Agil Menambahkan, Piala Bergilir Dankoti Mahatidana Pemuda Pancasila MPC Kabupaten Bekasi itu sengaja di adakan untuk menyambut hari ulang tahun pemuda pancasila ke 62 dan juga turnamen sepak bola tersebut menjadi ajang silahtuhrami 

"Selain menyambut hari ulang tahun organisasi kami, turnamen sepak bola ini kita jadikan sebagai ajang silahturahmi tatap muka bagi seluruh pengurus dan anggota Koti mahatidana Pemuda Pancasila MPC Kabupaten Bekasi, yang mana selama  ini sempat terhalang oleh wabah pandemi covid-19,"Papar Agil


Dalam turnamen sepak bola ini, Sambung Agil, kita bagi 8 tim sepak bola yang mana dari masing-masing tim ini seluruhnya para anggota dan pengurus Koti mahatidana pemuda pancasila MPC Kabupaten Bekasi dengan pola permainan sistem gugur dan selesai malam ini juga,"terang nya

Agil kembali mengingatkan kepada para tim sepak bola yang ikut berlaga memperbutkan piala bergilir Dankoti agar selalu menjunjung tinggi sportifitas

Untuk semua rekan-rekan koti mahatidana yang ikut serta dalam turnamen sepak bola dalam rangka menyambut hari ulang tahun pemuda pancasila yang ke 62 ini agar selalu menjunjung tinggi spritifitias dan jadikan kegiatan ini untuk memper erat tali silahtuhrami dan bisa menjadi motivasi untuk masyarakat luas,"ujar agil

"Kami ucapkan selamat dan sukses bagi juara 1, juara 2 dan Juara 3 yang telah bersusah payah dan selalu semangat menjaga kekompakan tim saat bertanding tadi,"sambung Agil.

Adapun Lanjut Agil, Penyerahan Piala bergilir untuk para juara ini akan kami berikan pada tanggal 28 oktober 2021 nanti yaitu di hari peringatan ulang tahun pemuda pancasila,"ungkapnya

Komentar Anda

Berita Terkini