Polda Sumsel Amankan Pilkades Serentak Di Kabupaten Lahat, Termasuk Desa Ulak Pandan Yang Kian Memanas

/ 8 Desember 2021 / 12/08/2021 05:34:00 PM

 


BREAKING NEWS

Pewarta :  Bambang.MD

POLICEWATCH.NEWS - LAHAT - Isyu yang berkembang masalah Pilkades Ulak Pandan, Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat, akan terjadi pertumpahan darah " ini hanya isu yang dihembuskan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab, untuk menggagalkan Pilkades yang akan digelar besok Kamis tanggal 9 Desember 2021, 


Yang diikuti 4 calon kades Ulak Pandan,  Pemerintah Kabupaten Lahat, melalui Kepala Dinas BPMDES  Darul Effendi SE,MM, memimpin rapat pertemuan dihadiri Sumarno SE, MSI Camat Merapi Barat, Danramil Merapi, Kapt Inf Sudarno, Kapolsek Merapi AKP Alek Adriyan , Hakman selaku Pjs Kades Desa Ulak Pandan serta Panitia Desa Pilkades duduk bersama di Kantor Balai Desa pada Rabu (8/12/2021) 



Sementara Kadis BPMDes  Lahat Darul menyingkapi kemarin adanya  Aksi Damai mengatas namakan warga yang bertujuan menunda Pilkades, Menurut beliau bahwa pelaksanaan Pilkades tetap di laksanakan tanpa adanya penundaan, terang " Darul 


Pemkab Lahat besok ada 236 Desa dari 24 Kecamatan dalam Kabupaten Lahat serentak menggelar pilihan kepala desa termasuk Desa Ulak Pandan harus dilaksanakan, jangan ditunda lagi, alasan apapun ini merupakan Agenda Pemerintah. Seharusnya permasalahan ini cukup selesai di Desa ini saja. Minggu ini sudah Minggu tenang selama tiga hari,


Darul menyangkan ada info beredar bahwa akan Pertumpahan darah. Hal ini " nggak perlu terjadi semua di Desa ini saudara, ada Aparat Keamanan bahkan dari Polda akan turun jadi tidak perlu takut akan ada ancaman dari siapapun " ucapnya


Masih ucapnya "Kalau kalian berhenti menjadi Panitia itu nggak perlu terjadi kalian sudah di SK kan dan yang paling penting Besok Laksanakan Pilkades, bila ada temuan silahkan laporkan. Bila nyawa terancam. Terang " Darul.


Mulai dari sekarang laksanakan lah apa yang kita kerjakan dan siapkan. Sesuai dengan Peraturan Menteri dan SK Bupati Lahat Pelaksanaan Pilkades Besok Insyaallah Aman dan terkendali..


Sementara itu Kapolsek Merapi Barat dengan bijak menyingkapi hal ini bahwa di Desa Ulak Pandan ini tidak ada keributan di Desa ini, Pihak TNI- POlRI kita mengamankan dan tidak pandang bulu, apapun itu kami menjunjung tinggi mengawal kegiatan ini dan salam dari Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono SIK untuk melaksanakan Pilkades dengan damai ” pesan AKP Alek Adriayan

Komentar Anda

Berita Terkini