Pertemuan Melalui Video Conference Bersama Presiden Joko Widodo

/ 7 Februari 2022 / 2/07/2022 11:17:00 PM

 

POLICEWATCH,NEWS, METRO LAMPUNG

Berlangsung di OR Setda Kota Metro, Walikota Metro Wahdi mengikuti Pertemuan melalui Video Conference yang dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo terkait evaluasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), Senin (07/02/2022).




Presiden RI Joko Widodo menginstruksikan jajarannya untuk mencegah penyebaran Covid-19 varian Omicron ke Luar Pulau Jawa.



“Saya meminta kepada Dandim, Polres dan Kajari untuk membantu proses mempercepat vaksinasi terutama pada lansia yang pencapaiannya masih dibawah 60% agar dapat meningkat minimal 70%,” paparnya.



Presiden meminta untuk wilayah di Luar Jawa harus mempersiapkan diri terkait dengan kasus Omicron yang punya potensial untuk masuk di Luar Jawa.



Menko Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto dalam konferensi pers usai rapat terbatas mengungkapkan Kasus Covid-19 dalam beberapa hari ini memang mengalami lonjakan yang signifikan. Bahkan, kini kasus harian corona di Jakarta, Banten dan Bali sudah melebihi kasus harian saat kasus Delta.



“Berdasarkan data Kementerian Kesehatan kemarin, kasus harian yang terkonfirmasi positif di Indonesia tercatat sebanyak 33.729. Dengan demikian, total kasus konfirmasi mencapai 4.516.480”, ungkapnya.



Lanjut Airlangga mengatakan DKI Jakarta saat ini masih menjadi salah satu provinsi penyumbang terbesar kasus Omicron dalam beberapa hari terakhir.



Airlangga juga menuturkan bahwa bapak Presiden telah meminta jajarannya untuk mempersiapkan sejumlah hal untuk mencegah penyebaran Covid-19 varian Omicron di Luar Jawa dan sekitarnya.



“Diantaranya adalah menyiapkan manajemen telemedicine, memastikan ketersediaan obat-obatan, mempercepat vaksinasi, serta meningkatkan kedisiplinan penerapan protokol kesehatan,” ujarnya. 


(Samadi)

Komentar Anda

Berita Terkini