PILWAKO JAMBI : '' ANAK DIBAWAH UMUR IKUT MENCOBLOS "

/ 2 Juli 2018 / 7/02/2018 11:41:00 PM
RAPAT HASIL PILWAKO JAMBI

JAMBI,POLICEWATCH.NEWS,-Perhelatan PILKADA Kota jambi yang dilaksanakan serentak diberbagai wilayah di Indonesia pada hari Rabu 27 juni 2018 menuai berbagai polemik.
Salah satunya di TPS 09 kelurahan Kenali Asam Atas Kecamatan Kota Baru, di Pesta Pemilihan Walikota yang di ikuti dua  pasangan calon yaitu Paslon Nomor 1 Abdullah Sani_Kemas Alfarizi dan Paslon 2 Syarif Fasha_Maulana.

Temuan ini bermula dari anggota Panwas kelurahan dan Kecamatan yang melaporkan bersama saksi di TPS tersebut ke Panwaslu Kota Jambi, dengan laporan bahwasanya ada anak yang dibawah umur ikut menggunakan hak pilih di TPS tersebut sedangkan diketahui melalui C6 atau DPT tidak terdaftar.

Terkait temuan itu saksi dari PDIP yang bernama Oklan saat dikonfirmasi membenarkan hal itu dan sudah dilaporkan ke panwaslu kota jambi sehingga khusus kotak suara dari TPS 9 Kel. Kenali Asam Atas tersebut saat penghitungan Pleno di kecamatan ditunda untuk sementara waktu karna saksi keberatan.

Menurut Arfandi selaku Ketua Panwaslu Kecamatan  Kota Baru saat dikonfirmasi terkait hal itu Arfandi membenarkan informasi itu dan pihaknya sudah melaporkan ke Panwaslu Kota untuk dikaji lagi. ( Syam )
Komentar Anda

Berita Terkini