Pengukuhan Pengurus IKA-PMII Cabang Kabupaten Kendal

/ 24 Maret 2019 / 3/24/2019 08:00:00 AM
Reporter : Nardi
Pengukuhan kepengurusan IKA-PMII Cabang Kabupaten Kendal Jawa Tengah /23/03

Kendal,(policewatch.news) - Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA-PMII) Drs. Ahmad Muqoam, mengukuhkan kepengurusan IKA-PMII Cabang Kabupaten Kendal Jawa Tengah masa jabatan 2018-2023, Sabtu (23/3/2019), di Pendopo Kabupaten Kendal.

Hadir pada kesempatan tersebut, ketua Umum IKA – PMII Drs. Ahmad Muqoam, Ketua DPRD Kendal H. Prapto Utono, Wakil Bupati Kendal Masyrur Maskur, Ir. Sugiono sebagai salah satu tokoh dalam IKA-PMII, Perwakilan dari Polres Kendal dan  Kodim Kendal Hadir  juga dalam pelantikan  tersebut pengasuh Pondok pesantren Al Istiqomah, Kyai Gus Ali Sodikun dari Penaruban kecamatan Weleri Kabupaten Kendal juga sebagai pengurus IKA PMII.

Dalam sambutan pelantikannya, Ahmad Muqoam mengatakan bahwa, pengukuhan pengurus IKA-PMII Cabang Kabupaten Kendal, merupakan sebuah amanah untuk bisa memberikan kontribusi pada pergerakan dan kesejahteraan masyarakat Kendal pada umumnya.

Ketua Umum IKA-PMII Cabang Kabupaten Muhammad Makmun dalam keterangan persnya mengatakan bahwa, pengukuhan pengurus yaitu untuk masa bhakti tahun 2018-2019.

Muhammad Makmun juga menyampaikan bahwa, selain pengukuhan pengurus, juga digelar sarasehan terkait dengan kawasan industri Kendal yang bertajuk “lingkungan berkelanjutan, pertumbuhan ekonomi daerah dan kesempatan kerja”, dengan nara sumber Profesor Sudarto dari Universitas Diponegoro Semarang.

“Sarasehan bertujuan, untuk membahas berbagai masalah yang akan dijadikan masukan kepada pihak terkait, dengan dalam hal terutama masalah peluang kerja dan tenaga kerja di kabupaten Kendal” Kata Mahmum

Keterangan foto jas hitam Kyai Gus Ali sodikun pengasuh pondok pesantren Al-Istiqomah Desa penaruban kec Weleri ,wakil dari polres dan kodim
Komentar Anda

Berita Terkini