Camat Pepen : Kesadaran Bayar Pajak Warga Kecamatan Ciwaru Patut di Apresiasi

/ 2 Juni 2018 / 6/02/2018 05:05:00 AM
 
Camat Ciwaru Drs. H. Pepen Supendi, saat di temui POLICE WATCH NEWS

KUNINGAN, POLICE WATCH NEWS - Kedewasaan dan kesadaran masyarakat di Kecamatan Ciwaru Kabupaten Kuningan dalam membayar pajak pada sektor Pajak Bumi dan Bangunan dan Perkotaan (PBB -P2), merupakan suatu kebanggaan dan patut di apresiasi.
Demikian hal tersebut di sampaikan Camat Ciwaru Drs. H. Pepen Supendi, saat di temui POLICE WATCH NEWS, di ruang kerjanya, Selasa (22/05/2018)
Pepen menjelaskan, untuk masalah Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) sendiri di wilayah Kecamatan Ciwaru tidak ada masalah, masyarakatnya sangat dewasa, taat dan sadar akan kewajiban membayar pajak. " Dan Alhamdulillah bahkan sampai hari ini sudah ada lima desa yang sudah melunasi kewajiban pajak, saya sangat bangga sekali, " Ucap Pepen.
Pepen pihaknya berharap,  semoga Kecamatan Ciwaru sendiri bisa menjadi kecamatan yang terbaik dalam pelunasan pajak dan bisa terus di pertahankan pencapaiannya untuk kedepan dan seterusnya.
" Keberhasilan dan kesadaran akan kewajiban membayar pajak yang selalu tercapai ini,  merupakan kerja keras dari perangkat pemerintahan desa dan terlebih ada kerjasama yang baik dari masyarakat, " Tutur Pepen.
Pepen juga meminta, agar masyarakat Kecamatan Ciwaru terus mendukung semua program pemerintah baik itu dari tingkat Kabupaten, Kecamatan, maupun Pemerintahan desa.
Sebab untuk menjalankan roda pemerintahan agar berjalan dengan baik, tentunya perlu dukungan dan peran aktif masyarakat dalam setiap program pemerintah, " jelasnya. (GUNTUR)
Komentar Anda

Berita Terkini