KEPALA BPKAD MENGHINDAR DAN BUNGKAM SAAT DI KONFIRMASI WARTAWAN TERKAIT PEMBANGUNAN INSTALASI KAMAR OPERASI SENILAI 23,2 MILIAR

/ 12 November 2020 / 11/12/2020 03:12:00 PM

 

Dok : MPW

BURU, POLICEWATCH.NEWS,- Terkesan menghindar dan bungkam Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Mohamad Hurry, SE, MM saat di konfirmasi Wartawan terkait Pembangunan Instalasi Kamar Operasi Rumah Sakit Umum Daerah Namlea senilai 23.2 Miliar yang sebelumnya juga pernah di beritakan dengan judul " PEMBANGUNAN INSTALASI KAMAR OPERASI SENILAI 23,2 MILIAR LAHIR PREMATUR DI LAHAN SENGKETA".

Bukan hanya sekali dua kali berkilah dan mencari alasan agar tidak memberi keterangan. Pertama di konfirmasi dikediamannya, Pilar Kota Namlea, pada Sabtu, (07/11/202) Mohamad Hurry,SE, MM tidak berkomentar banyak dan meminta ketemu di kantor agar dirinya dapat memperlihatkan data pembangunan instalasi kamar operasi senilai 23,2 M dan penyampaiannya  tidak salah atau sesuai data.

Selanjutnya ketika di konfirmasi di Ruang Kerjanya  Kantor Badan Pengelola Keuangan  dan Aset Daerah Jalan Radio Rana, Kecamatan Namlea, Kabupaten Buru, pada Kamis, (12/11/2020) Moh. Hurry tampak terburu-buru hendak keluar padahal sejam sebelumnya Awak Media telah melapor ke sekertaris Pribadinya dan Moh. Hurry sementara menerima tamu dan Wartawan menunggu di Ruang Tunggu, 

Namun seteleh menerima tamu dan mengetahui awak media datang untuk bertemu dan hendak mengkonfirmasi tampak terburu-buru untuk berjalan keluar. Selain itu ketika di minta waktu terkait tanggapannya sambil berjalan Moh. Hurry menyampaikan mau bertemu sekda sudah beberpa hari di tunda dan Sekda sementara meninggunya.

"Bt (Saya) Kasekda (Kesekda) Doloee (Dulu), Bt (Saya) su (Sudah) tunda Beberapa Hari. Bt Ketemu Sekda Dolo, barang sekda ada tunggu". Ungkap Muh. Huri sambil berjalan meninggalkan ruangannya tak mengindahkan pertanyaan Wartawan terkait Anggaran 23,2 Miliar Pembangunan Instalasi Kamar Operasi.

Pewarta: Aam Purnama 

Komentar Anda

Berita Terkini