Operasi Zebra Rinjani 2025 Digelar: Polres Lombok Tengah Tingkatkan Keamanan Lalu Lintas

/ 16 November 2025 / 11/16/2025 12:38:00 PM


Policewatch-Lombok Tengah

16/11/2025.Polres Lombok Tengah akan menggelar Operasi Zebra Rinjani 2025 mulai tanggal 17 hingga 30 November 2025. Operasi ini bertujuan untuk mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) yang aman dan nyaman di wilayah Lombok Tengah.

Menurut Kapolres Lombok Tengah, AKBP Eko Yusmiarto, SIK, operasi ini juga sebagai persiapan menjelang pelaksanaan Operasi Lilin 2025. "Kami berharap dengan adanya Operasi Zebra Rinjani ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan berlalu lintas," ujarnya.

Kasat Lantas Polres Lombok Tengah, AKP Puteh Rinaldi, SIK, MSc, menambahkan bahwa operasi ini akan menyasar berbagai pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menyebabkan kecelakaan. "Kami akan menindak tegas pelanggar lalu lintas demi menciptakan Kamseltibcarlantas yang lebih baik," tegasnya.

Operasi Zebra Rinjani 2025 akan dilaksanakan di berbagai titik rawan pelanggaran dan kecelakaan di seluruh wilayah Lombok Tengah. Masyarakat diimbau untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan melengkapi surat-surat kendaraan.

Jurnalis

Mamen

Komentar Anda

Berita Terkini